Cara Membuat Aquarium Ikan Hias Air Tawar Untuk Pemula
Dari kacamata para penghoby merawat ikan hias, cara membuat aquarium sangatlah mudah. Tak ada yang sulit karena semua bahan-bahannya dapat di cari pada sekeliling kita bahkan jenis aquascape juga demikian. Berikut penjelasan singkat mengenai tahap-tahap cara membuat aquarium ikan hias.
Penyiapan Bahan
Sebuah konsep sederhana yakni membuat sebuah ekosistem baru di dalam sebuah aquarium, sehingga dapat dijadikan sebuah hiasan untuk memperindah ruangan home kamu. Beberapa bahan yang harus disiapkan antara lain:
1. Aquarium
2. Pasir Hias
3. Jenis Tanaman Hias Aquarium
Baca juga: Cara Terlengkap Membuat Kolam Ikan
Cara Membuat Aquarium-Persiapan Dasar
Langkah pertama bisa siapkan pasir tersebut, kalau bisa yang jenis silica dengan ukuran 4-5 mm. Kemudian tambahkan carbon active yang berfungsi untuk menyerap zat yang dapat merusak atau berbahaya dalam kandungan air pertama kali.Ratakan pasir tersebut pada bagian bawah aquarium, hal ini untuk mengantisipasi tanaman hias yang akan tumbuh bisa membawa bakteri dari air tersebut. Dari sinilah manfaat carbon ative dapat meminimalisir kerusakan oleh jamur.
Pemupukan
Pupuk dasar ini berfungsi untuk memberikan nutrisi pada jenis tanaman hias yang akan di tanam kelak. Akan tetapi pemberian pupuk ini hanya di pakai ketikan jenis tanaman hias mempunyai akar saja. Sedangkan jika tidak memiliki akar, maka dalam pemberian pupuk ini tidak diwajibkan.
Pilihlah jenis pupuk yang umumnya sudah menjadi trand atau banyak yang memakai, biasanya sudah terbukti akan kualitasnya. Jenis tanaman yang bisa menyerap nutrisi biasanya yang berdaun seperti Anubias dan Microsorum.
Baca juga: Tips Mudah Cara Membuat Aquascape pada Aquarium yang Murah untuk Pemula
Cara Membuat Aquarium-Menyiapkan Top Layer dan Hardscape
Pupuk yang tadi sudah dimasukkan, selanjutnya bisa di kasih pasir lagi atasnya. Hal ini merupakan proses penimbunan, lalu buatlah dekorasi hardscape bisa memakai batu serta kayu. Desain dengan baik dan teratur sesuai rencana awal dan jangan sampai membuat sempit arena berenang ikan.
Mengisi Aquarium dengan Air
Cara membuat aquarium yang paling penting adalah dalam pengisian air ini, memang terlihat sepele dan sederhana, akan tetapi jika tidak pada posisi dan ukuran yang benar bisa dipastikan akan terjadi kekliruan dan fatal. Mengapa bisa demikian? Karena jika salah sedikit saja seperti melangsungkan memasukkan air tanpa tahapan, malah akan merusak pasir dan pupuk tadi dan menjadi berantakan.
Cara yang efektif dan biasa dilakukan oleh para pemelihara ikan hias, yaitu dengan di kasih kertas atau plastik di atas pasir tadi, sehingga tidak langsung mengenai pupuk dan pasir.
Baca juga: Cara Membuat Kolam Ikan Kecil
Jenis Tanaman Hias-Cara Membuat Aquarium
Banyak sekali macam tanaman air yang bisa sobat taruh di dalam aquarium ini. Menanamnya harus pada tempat yang sudah di desain tadi, dan setara dengan ketinggian air lebih bagusnya jika di dalam air. tambahkan juga perlengkapan aquarium seperti, diffuser Co2, outlet filter, peletakkan pencahayaan dan lainnya. Untuk lebih jelas dengan tanaman hias, bisa langsung baca pada artikel..Jenis Tanaman Aquascape yang Mudah Perawatannya serta Cepat TumbuhSetelah dikira sudah di tanam semua, barulah airnya dipenuhin kemudian biarkan beberapa saat, dan kemudian ambil lagi sekitar 70% lagi. Hal ini bermanfaat untuk membuang kandungan amonia dan nutrisi pupuk yang larut dalam air.
Setelah melalui semua proses cara membuat aquarium, sobat bisa memasukkan jenis ikan hias air tawar sesuai dengan keinginan hati. Dan tentunya yang dapat menambah keindahan serta kecantikan ruangan.
Baca juga:
-Jenis Ikan Hias Air Tawar Terlengkap yang Mudah Dipelihara